Bertempat di Mapolsek Kesugihan dilaksanakan acara Tasyakuran dalam Rangka Hari Ulang Tahun Bhayangkara yang dihadiri segenap Forkompimcam berserta jajarannya pada Jumat (01/07/2022). Camat Kesugihan, Basuki Priyo Nugroho, S.Sos, M.Si memberikan ucapan selamat kepada jajaran POLRI. Selanjutnya dilaksanakan penyerahan tumpeng secara simbolik dari Camat Kesugihan kepada Kapolsek Kesugihan.